Desain Grafis Indonesia

Desain Grafis Indonesia

Fostering understanding among Indonesian graphic designers and its juncture in art, design, culture and society

Jerry Ferdan

 

Kalau kata beberapa orang bila kita menutup salah satu indera kita maka indera kita yang lain akan semakin peka. Saya pernah dan sering menutup mata saya bila ingin mempertajam pendengaran saya, sayangnya penglihatan saya tidak semakin tajam bila saya menutup telinga. Banyak orang bilang saya orang yang pendiam, sebenarnya saya sedang mencoba untuk mempertajam penglihatan saya dengan menutup indera pengecap (lidah) saya. Berhasilkah? Silahkan mencoba :)

Jerry Ferdan Johannes (sering dipanggil tikuskriting karena rambutnya rada keriting, dan namanya sama dengan tokoh animasi Jerry si tikus temannya Tom) lahir di Jakarta, besar di Jakarta, menikah di Jakarta, dan berkarya di Jakarta. Tahun 1999 lulus dari FSRD jurusan DKV Universitas Trisakti Jakarta. Sejak saat itu pula (1999) bergabung bersama majalah berita mingguan Gatra dan sampai sekarang masih senang berkarya disana (apalagi setelah diberi kepercayaan untuk memimpin sebuah tim desain yang solid dan gila di Gatra). Sebelum di Gatra, selagi kuliah, pernah juga bekerja di Quadra Cipta Pariwara sebuah graphic house tempat dia menimba pengalaman dan pengetahuan dari teman-teman yang baik selama lebih kurang 2 tahun. Karena tuntutan ekonomi pernah juga menjadi freelancer di beberapa tempat. Dan karena tuntutan tanggung jawab terhadap pendidikan untuk generasi berikutnya pernah juga menjadi pembicara dalam seminar dan workshop tentang desain majalah berita di Universitas Indonesia, ITB, Universitas Sumatera Utara. 

•••

« Previous Article Next Article »

  • Share this!
  • delicious
  • mail
  • tweet this
  • share on facebook
  • Add to Google Bookmarks
  • Add to Yahoo! Buzz

COMMENTS

  1. Turut Sedih atas berpulangnya Jerry Ferdan, kawan SD saya yang sudah lama nggak ketemu dan hari ini 21/7/2012 telah dipanggil Yang Maha Kuasa. Selamat jalan Jer karya dan kenangan kami akan selalu abadi.

  2. 21 Juli 2012
    Jerry Ferdan Johannes telah meninggalkan kita selamanya….
    Selamat jalan mas jerry ferdan Johannes….

  3. Dia sangat senang ketika terdaftar dalam DGI. “Sekarang kalau kamu nge-googling nama gue, akan nemuin (Bukan FB). Gue sekarang terdaftar di DGI.” Begitu katanya…

  4. Peppy, terima kasih telah berbagi pesan ini. Saya mengenal Jerry saat penjurian lomba poster dan flyer KPU (2011) dan tidak menduga sama sekali kemudian akan menerima berita duka ini. Peppy bisa berbagi mengenai sebab meninggalnya Jerry, atau menuliskan sedikit kenangan (in memoriam) mengenai Jerry di sini? Terima kasih dan salam.

  5. Almarhum sangat gembira ketika mendapat kehormatan menjadi juri KPU dan bisa bekerja sama dengan Pak Hanny. Almarhum sangat mengidolakan Pak Hanny, sebagai legend nya Dunia Desain Grafis :)

    Mengenai penyebab meninggalnya Jerry, saya juga masih bingung. Almarhum orang yang tahan sakit dan jarang sekali mengeluh. Apapun masalahnya. Paling-paling sambil guyon atau dibawa ke bahan diskusi ringan kami. Almarhum hanya 3 (tiga) hari di rumah sakit. Pertama kali saya menemuinya setelah jatuh dari kursi di kantornya, ia sedang mengalami kondisi dirilibium (setengah sadar, setengah tak sadar). Setelah ditunggu, ternyata keadaannya makin memburuk hingga meninggal. Dokter menemukan massa di otak kecilnya.
    Almarhum adalah orang yang bertanggung jawab terhadap semua hal yang ia lakukan. Pekerjaan dan keluarga adalah yang utama baginya. Ia berusaha membagi waktunya yang terbatas untuk kedua hal itu, apapun resiko dan konsekuensinya…

  6. Terima kasih Peppy atas penjelasannya :-) Saya juga senang memiliki pengalaman bekerjasama dengan Jerry, kami menikmati proses penjurian yang berlangsung. Dan prihatin dengan kondisi yang dialaminya sangat tiba-tiba itu. Semoga Jerry sekarang bahagia di sisiNya, serta keluarganya ikhlas dan tabah. Salam hangat.

Add Your Comments

© DGI-Indonesia.com | Powered by Wordpress | DGI Logo, DGI's Elements & IGDA Logo by Henricus Kusbiantoro | Web's Framing by Danu Widhyatmoko | Developed by Bloggingly