Desain: Dedi a.k.a Rockin Visual (petakumpet)
Menyikapi musibah di Padang dan Jambi 30 September 2009, Mochammad Iqbal/rekarupa dan Dedi a.k.a Rockin Visual (petakumpet) berbincang-bincang yang intinya ingin membuat sesuatu yang bisa dijual dan disumbangkan kepada saudara-saudara kita yang tertimpa musibah gempa. Akhirnya mereka menentukan kaos sebagai medianya. Kaos tersebut akan dijual dan seluruh laba penjualan akan disumbangkan untuk korban gempa.
Merespon hal tersebut di atas Iqbal dan tim (rekarupa) memodifikasi istilah Corporate Social Responsibility (CSR) menjadi Creative Social Responsibility (CSR) sebagai wadah kegiatan ini (yang mudah-mudahan akan berjalan terus untuk beraksi sosial melalui kreativitas).
Proyek pertama ini meminta bantuan desain secara gratis dari beberapa kawan dan telah terkumpul beberapa desain dari
Ayip Bali (matamera communication)
Hari Prast
Rully Prasetya
Dedi a.k.a Rockin Visual (petakumpet)
Iwan (rekarupa)
Iqbal (rekarupa)
Kaos di produksi dalam 2 pilihan warna (hitam dan putih).
Ukuran kaos S, M, L, XL dan XXL.
Harga kaos Rp. 80.000,- (di luar kota Yogyakarta dikenakan tambahan biaya kirim).
Kaos akan di produksi setelah ada pemesanan.
Pemesanan dapat dilakukan melalui email dan akan dikonfirmasikan kepada yang bersangkutan.
Cara pemesanan:
Copy-paste form berikut, kirim melalui email ke [email protected]
Nama:
Email:
Telp/HP:
Warna kaos:
Ukuran (S, M, L, XL, XXL)
Jumlah kaos:
Contoh
Nama: Adi Darmanto
Email: [email protected]
Telp/HP: 081 2274 xxxx
Jumlah kaos/warna kaos/ukuran (S, M, L, XL, XXL): 10 putih (L) / 10 hitam (L)
Telp/sms: 0274 7857 567 atau 081 7941 7881
Pembayaran melalui:
BCA
a/n Awalia Febri Fajarwati
KCU Yogyakarta
0372 832 949
UNTUK MEMPERMUDAH PENDATAAN PEMESANAN:
Pemesanan melalui email, sms, telepon (WAJIB)
Pemesan akan diberikan kode unik pada email balasan sebelum pemesan melakukan transfer.
•••
Ok aja disainnya sayang yg mencerminkan Sumatranya masih kurang…
Keren, praktisi-praktisi dunia kreativ yang tetap peduli dengan semua yang terjadi. Walaupun aku blm dikasih kesempatan untuk bisa ikut dalam project sosial seperti ini, cuma bisa bilang tetap semangat ya… Jia You!!
pesanny harus bnyak y….
kgk bsa satu aja,,,,????
Desain: Dedi a.k.a Rockin Visual (petakumpet), gaya-gayanya mirip desain-desain OBEY?
sepintas kalo liat desain kaos yang gambarnya mata, kayak mencerminkan simbol dajjal, coz hanya satu mata yang terlihat, terlihat simbol segitiga sebagai simbol setan, warnanya juga merah gitu..sengaja apa tidak ya?